Bola.com, Jakarta - Persib Bandung merupakan gudangnya talenta-talenta muda. Terkini, salah satu eks pemain muda Persib yang tengah jadi buah bibir adalah Reycredo Beremanda.
Saat ini, ia bermain untuk Balestier Khalsa, liga utama Singapore Profesional 2024/2025. Rey, demikian ia biasa disapa, bergabung dengan Balestier Khalsa sejak 31 Mei 2024 dengan status pemain pinjaman dari tim Nusantara United.
Sejauh ini, winger berusia 21 tahun sudah tampil dalam delapan laga. Jika performanya terus meningkat, bukan tak mungkin jebolan Akademi Persib Bandung Cimahi itu mengantongi kontrak permanen dari manajemen Balestier Khalsa.
Sukses Rey terbang ke Negeri Singa tak datang begitu saja tanpa usaha dan kerja keras.
Lewat tayangan spesial Bola.com belum lama ini, Rey berkisah ihwal perjuangannya sampai di titik saat ini.
"Pada awal 2024, kan saya masih di Persib U-20, main di elite pro academy. Itu baru selesai musim. Ada break lama. Jadi saya sudah mikir, 'Aduh, harus nyari klub nih selanjutnya setelah dari sini'. Ya sudah, di situ lagi ramai-ramainya seleksi Liga 2," kata Rey.
"Dan kebetulan pada awal Ferbruari Rey benar-benar off satu bulan penuh karena waktu itu ada musibah. Ada kecelakaan sedikit. Jadi benar-benar harus pemulihan selama sebulan," lanjutnya.
Bagaimana perjalanan Reycredo Beremanda Bukit dari akademi Persib Bandung hingga akhirnya berkarier di Singapura? Dari tantangan di luar negeri hingga kisah perjuangannya, semuanya diungkap di sini! Simak cerita lengkapnya hanya di podcast Bola Br...
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tidak Patah Semangat meski Sempat Cedera
Cedera tak melumpuhkan semangat Rey untuk tetap tegak mengejar mimpi, meski harus bolak-balik ke fisioterapi.
"Sebulan tuh benar-benar enggak ada latihan. Hanya fisio, fisio. Itu benar-benar tiap minggu ke fisio. Dua kali seminggu ke fisio," tuturnya.
"Masuk bulan Maret awal saya mulai start latihan lagi, satu sampai dua minggu. Nah, setelah itu Rey masih di Akademi Persib Cimahi ya. Nah, jadi Rey suka latihan di sana juga," lanjutnya.
Singkat cerita, pemilik postur 170 cm. akhirnya bergabung dengan Nusantara United besutan Salahuddin setelah melewati seleksi ketat dan ditempa di pemusatan latihan di Boyolali.
"Satu minggu latihan, belum sampai dua minggu datang coach Salahuddin. Dia waktu itu head coach Nusantara. Dia datang dengan rekannya buat seleksi pemain," ujar Rey.
"Dia melihat kami latihan. Mungkin dia sudah melihat beberapa pemain yang mau dia bawa yang masuk kriteria cara bermain dia ke Nusantara."
"Jadi selama dua kali latihan, dia memantau. Setelah itu, belum sampai seminggu pemain-pemain yang di Akademi Persib Cimahi itu dibawa ke seleksi pusat di Bekasi," tutup Rey.
Sebagai pemain muda yang tengah 'berguru' di Singapura, Rey pastinya berharap kariernya terus melambung bahkan bisa menembus Timnas Indonesia. Amin.