Kayne van Oevelen, Kiper Klub Eredivisie Musim Depan Bertinggi 199 Cm yang Disebut Bisa Bela Timnas Indonesia

9 hours ago 3

Nama kiper FC Volendam, Kayne van Oevelen, tiba-tiba ramai dibicarakan. Penjaga gawang berusia 21 tahun itu disebut-sebut dapat membela Timnas Indonesia.

Bola.com, Volendam - Nama kiper FC Volendam, Kayne van Oevelen, tiba-tiba ramai dibicarakan. Penjaga gawang berusia 21 tahun itu disebut-sebut dapat membela Timnas Indonesia.

Bagaimana bisa? Van Oevelen dikabarkan mempunyai darah Indonesia dari nenek pihak ayahnya yang asal Surabaya, Jawa Timur.

Van Oevelen lahir di Zaandam, Belanda, pada 7 Agustus 2003. Tingginya mencapai 199 cm. Dia baru saja membawa FC Volendam promosi ke Eredivisie 2025/2026.

FC Volendam selangkah lagi menjuarai Eerste Divisie 2024/2025 atau kasta kedua Liga Belanda setelah mengemas 76 poin di sisa tiga laga, unggul delapan angka atas Excelsior selaku pesaing terdekatnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Catatan Kayne van Oevelen

Van Oevelen membela FC Volendam sejak 2022. Sejak saat itu, ia mencatatkan 30 penampilan untuk klub dengan perolehan sepuluh clean sheet dan 30 kali kebobolan.

Pada musim ini, Van Oevelen bermain 29 kali untuk FC Volendam dalam dua kejuaraan. Statistiknya ialah sepuluh nirbobol dan 28 kali kemasukan.

Pada awal musim Eerste Divisie, Van Oevelen awalnya selalu menjadi cadangan dalam delapan pertandingan. Namun setelah itu, ia tidak tergantikan di bawah mistar gawang FC Volendam.

Belum Pernah Dipanggil Timnas Belanda

Van Oevelen belum pernah mendapatkan panggilan untuk Timnas Belanda level usia apa pun.

Karier Van Oevelen masih sangat panjang. Dia bisa terus mengasah bakatnya jika bertahan di FC Volendam untuk Eredivisie musim depan.

Namun, naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) agaknya masih jauh buat Van Oevelen mengingat Timnas Indonesia sudah mempunyai dua penjaga gawang diaspora meliputi Maarten Paes dan Emil Audero.

Read Entire Article
Ilmu Pengetahuan | | | |