Jadi Bek Tengah, Sandy Walsh Main 90 Menit dan Bawa Yokohama F. Marinos Menang Sebelum Gabung Timnas Indonesia Hadapi Australia

10 hours ago 3

Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh, bermain selama 90 menit ketika Yokohama F. Marinos melawan Gamba Osaka dalam lanjutan J1 League 2024/2025.

Bola.com, Yokohama - Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh, bermain selama 90 menit ketika Yokohama F. Marinos melawan Gamba Osaka dalam lanjutan J1 League 2024/2025.

Sandy Walsh dimainkan sebagai bek tengah oleh pelatih Yokohama F. Marinos, Steve Holland. Dia mendapatkan rating 7,7 dari Fotmob.

Pesepak bola berusia 30 tahun itu tampil tangguh dan disiplin di lini belakang untuk membawa Yokohama F. Marinos menang dan clean sheet atas Gamba Osaka.

Berkat kontribusi Sandy Walsh, Yokohama F. Marinos berhasil menyikat Gamba Osaka 2-0 dalam pekan keenam Liga Jepang di Nissan Stadium, Yokohama, pada Minggu (16/3/2025).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Gabung Timnas Indonesia

Tambahan tiga poin atas Gamba Osaka membuat Yokohama F. Marinos naik ke peringkat ke-15 dari lima pertandingan. Sandy Walsh dkk. menorehkan enam angka dari lima partai.

Sejak merapat ke Yokohama F. Marinos pada bursa transfer musim dingin 2025, Sandy Walsh telah mencatatkan enam penampilan dengan perolehan satu assist.

Selanjutnya, Sandy Walsh akan meninggalkan Yokohama F. Marinos pada periode jeda internasional. Mantan pemain KV Mechelen di Belgia itu bakal bergabung dengan Timnas Indonesia.

2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sandy Walsh bakal membela Timnas Indonesia dalam lanjutan dua pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada bulan ini.

Australia bakal meladeni perlawanan Timnas Indonesia dalam matchday ketujuh Grup C di Stadion Sepak Bola Sydney, Sydney, pada 20 Maret 2025.

Lima hari berselang, tim berjulukan Socceroos itu bakal bertandang ke Hangzhou Sports Park Stadium, Hangzhou, untuk menghadapi Timnas China.

Read Entire Article
Ilmu Pengetahuan | | | |