Patrick Kluivert Ngaku Sudah Komunikasi dengan Erick Thohir Sejak Piala Asia 2023: Dulu Timnas Indonesia Punya Shin Tae-yong

21 hours ago 7

Bola.com, Amsterdam - Patrick Kluivert buka-bukaan dengan media Belanda, De Telegraaf. Pelatih baru Timnas Indonesia itu mengaku telah berkomunikasi dengan PSSI sejak Piala Asia 2023.

Bersama manajernya, Soufian Asafiati, Patrick Kluivert bertemu dengan Ketua PSSI, Erick Thohir, ketika Timnas Indonesia berkancah di Piala Asia 2023 di Qatar pada Januari-Februari 2024.

Patrick Kluivert bercerita bahwa ia terus berhubungan dengan Erick Thohir pasca-Piala Asia 2023.

"Saya berada di sana bersama manajer saya, Soufian Asafiati. Selama pertandingan Timnas Indonesia, kami berbicara dengan Ketua PSSI, Erick Thohir, dan sejak itu kami terus menjalin kontak," jelas Patrick Kluivert dinukil dari De Telegraaf.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Cerita Patrick Kluiver

Patrick Kluivert mengungkapkan, pembicaraannya dengan Erick Thohir di Piala Asia 2023 bukan untuk menggantikan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.

"Bukan tentang posisi pelatih kepala, jika itu yang Anda maksud, karena saat itu Timnas Indonesia sudah memiliki pelatih yang sangat baik, Shin Tae-yong," imbuh Patrick Kluivert.

"Itu hanya obrolan singkat, seperti banyak percakapan yang terjadi selama turnamen, di mana ketua PSSI menjelaskan rencana besar untuk Indonesia," ucapnya.

Tinggal Diumumkan

Setahun berselang, Patrick Kluivert ditunjuk Erick Thohir untuk mengambil alih tongkat kepemimpinan Shin Tae-yong yang dipecat dari Timnas Indonesia dengan alasan dinamika kepemimpinan, komunikasi, dan taktik.

Patrick Kluivert akan tiba di Indonesia pada 11 Januari 2025 sebelum diperkenalkan kepada publik pada keesokan harinya.

Mantan pelatih Timnas Curacao dan Direktur Olahraga PSG itu dikontrak selama dua tahun dengan klausul perpanjangan dua tahun.

Sumber: De Telegraaf

Read Entire Article
Ilmu Pengetahuan | | | |