Sia-sia Bikin Gol Sampai Menit 87, Vietnam Gagal Susul Timnas Indonesia U-17 ke Piala Dunia U-17 2025

1 week ago 18

Bola.com, Jakarta - Timnas Vietnam U-17 harus melupakan ambisi tampil di Piala Dunia U-17 2025. Mereka dipastikan menjadi juru kunci Grup B Piala Asia U-17 2025.

Timnas Vietnam U-17 bernasib sial di pengujung fase grup dan nyaris menorehkan sejarah. Mereka hampir saja menyusul Timnas Indonesia U-17 untuk meraih tiket lolos ke putaran finl Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.

Namun nyatanya, Vietnam U-17 hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Uni Emirat Arab U-17 pada laga penutup Grup B Piala Asia U-17 2025 di Stadion Raja Fahd, Kamis (10/4/2025) malam WIB. Gol tunggal The Golden Star dicetak Hoang Khang menit ke-23 dan dibalas Hazaa Faisal di menit 87'.

Hasil ini membuat Vietnam U-17 menjadi juru kunci Grup B Piala Asia U-17 2025 dengan nilai tiga. Sebelumnya Vietnam U-17 mampu menahan Australia dan Jepang dengan skor identik 1-1.

Di klasemen akhir Grup B, Jepang U-17 dan Uni Emirat Arab U-17 yang berhak lolos ke perempat final sekaligus tampil di piala Dunia U-17 2025. Sementara Vietnam U-17 dan Australia U-17 harus mengubur impian.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Kecolongan pada Menit Akhir

Media Vietnam, The Thao 247 dalam artikelnya seleps pertandingan, Timnas Vietnam U-17 seperti sia-sia setelah berhasil mencetak gol lebih dulu ke gawang UEA.

Vietnam U-17 setidaknya menginjakkan satu kakinya ke Piala Dunia U-17 2025 dengan gol Hoang Khang sampai menit ke-87. Namun, gol balasan Hazaa Faisal membuyarkan ambisi The Golden Star.

"Timnas Vietnam U-17 gagal lolos ke Piala Dunia. Meskipun U-17 Vietnam unggul hampir sepanjang waktu, UEA menyamakan kedudukan pada menit-menit terakhir untuk melaju ke Perempat Final U-17 Asia dan memenangkan tiket ke Piala Dunia U-17," tulis dalam judul dan lead pemberitaan The Thao, Jumat (11/4/2025) dini hari WIB.

"Pertandingan antara Vietnam U-17 dan UEA berakhir dengan skor 1-1, hasil tersebut resmi menghentikan langkah Vietnam U-17 dari babak penyisihan grup dan gagal meraih tiket ke Piala Dunia U-17 2025."

Sudah Bermain Baik

Menjadi laga hidup dan mati bagi Vietnam U-17 maupun UEA U-17 sebelum pertandingan. Kedua tim sama-sama punya kans lolos ke perempat final sekaligus meraih tiket ke Piala Dunia U-17.

Pertandingan dimulai agak lambat pada 15 menit pertama. Namun, titik balik terjadi pada menit ke-22 ketika Vietnam U-17 secara tak terduga membuka skor.

Dari umpan silang dari sayap kanan, pertahanan UEA melakukan kesalahan dan gagal menyapu bola, menciptakan peluang bagi Duy Khang untuk menyerbu masuk dan menyelesaikannya di dekat gawang, membuat Vietnam unggul.

Setelah kebobolan, UEA U-17 memacu skuadnya untuk menyerang namun menemui pertahanan Vietnam yang disiplin. Pada babak kedua, tim Asia Barat tersebut terus meningkatkan tekanan dan memiliki banyak peluang berbahaya, seperti tendangan voli jarak dekat Khamis pada menit ke-51, tetapi dapat diblok dengan sangat baik kiper Hoa Xuan Tin.

Dibayar Mahal

Pelatih Vietnam U-17, Cristiano Roland, membuat strategi dengan memperkuat pertahanan pada babak kedua. Ia memasukkan Le Quang Truong ke lapangan untuk memperkuat pertahanan di tengah meningkatnya tekanan.

Strategi ini rupanya harus dibayar mahal. UAE yang tak lelah menggempur pertahanan Vietnam U-17, berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-87. Berawal dari bola mati, Hazaa Faisal menjebol gawang Vietnam dengan sundulan jarak dekat. Memaksa skor imbang 1-1 sampai laga usai.

"Gol balasan yang sangat disesalkan oleh Vietnam U-17. Pertandingan sempat dilanjutkan dengan injury time selama 7 menit, tetapi semua upaya Vietnam U-17 sampai akhir pertandingan tidak berhasil," lanjut di artikel The Thao 247.

"Hasil imbang tersebut mengakibatkan Vietnam U-17 tidak dapat menyelesaikan tugasnya untuk lolos babak penyisihan grup, dan kehilangan kesempatan untuk berpartisipasi dalam Piala Dunia U-17 2025, suatu hasil yang sangat disayangkan ketika sempat sangat dekat dengan tiket ke babak selanjutnya," tandas isi pemberitaan itu.

Sumber: The Thao 247

Read Entire Article
Ilmu Pengetahuan | | | |