Bola.com, Bandung - Pemain belakang Persib Bandung, Gustavo Franca, menunjukkan performa terbaiknya saat timnya meraih kemenangan 2-1 atas Bali United pada pekan ke 29 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Jumat (18/4/2025) malam WIB.
Dalam laga yang berlangsung sengit itu, Persib tertinggal lebih dulu setelah Irfan Jaya berhasil mencetak gol lewat tendangan bebas pada menit ke-23.
Meski begitu, Tim Maung Bandung pantang menyerah begitu saja. Mereka pun berhasil comeback dan berbalik unggul 2-1. Sepasang gol Persib Bandung dicetak Beckham Putra pada menit ke-69 dan Gustavo Franca menit ke-82.
Walau demikian, Franca mengakui sejak awal pertandingan melawan Bali United berlangsung cukup sulit.
“Kami sudah menduganya sejak sebelum pertandingan ini akan sulit. Kami sudah menduga ini sejak sepekan melakukan persiapan, bahwa pertandingan akan berjalan seperti ini," ujar Gustavo Franca selepas pertandingan.
“Tapi kami memperlihatkan taktik dan karakter bahwa kami adalah juara pada laga ini,” lanjut Gustavo Franca.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Dapat Julukan dari Suporter
Penampilan impresif Gustavo dalam duel-duel udara menarik perhatian para suporter, bahkan sampai memberi julukan“Gustavo Airlines”.
Menanggai julukan tersebut, pemain bernomor punggung 4 di Persib itu hanya tersenyum dan mengapresiasi julukan tersebut.
“Saya harus berkata apa? Tapi mungkin ini bagus untuk julukan itu. Tentunya ada perasaan menyenangkan bisa mendapat dukungan suporter, kami bekerja keras untuk ini,” tutur Gustavo sambil tersenyum.
“Karakteristik saya memang harus berjuang pada situasi tersebut dan saya tidak selalu berhasil memenangi itu. Saya hanya berusaha, dan terkadang kerja keras membuahkan hasil,” tambahnya.
Selebrasi Emosional
Gustavo Franca juga sempat melakukan selebrasi emosional usai pertandingan. Ia mengaku, hal tersebut merupakan luapan perasaan di tengah tensi tinggi pertandingan.
"Itu tergantung momen di pertandingan. Ketika bermain di pertandingan seperti ini, di dalam lapangan itu perasaannya gila. Jadi itu hanya perayaan dan juga kompensasi dari apa yang saya lakukan,” imbuhnya.
Terkesan Dukungan Bobotoh
Satu hal yang pasti sambung Gustavo dukungan dari para Bobotoh sangat mengesankan, apalagi ia sempat memimpin Viking Clap usai pertandingan.
"Perasaan yang bagus mendapatkan dukungan dari suporter dan saya sangat bangga akan hal ini."
"Saya senang karena ini pertama kalinya bagi saya. Saya senang bisa merasakan perasaan ini dengan dukungan suporter yang luar biasa," ucap Gustavo sambil mengakhiri.