Marselino Ferdinan Tidak Sabar Dilatih Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Ingin Terus Belajar!

7 hours ago 2

Bola.com, Jakarta - Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan antusias menyambut era baru di Pasukan Garuda. Diketahui, kini ada pelatih baru yang datang dalam diri Patrick Kluivert. 

Sebelumnya, Timnas Indonesia cukup lama ditangani pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-yong. Bahkan, Shin bekerja sekitar lima tahun sebagai pelatih kepala Skuad Garuda.

Marselino Ferdinan mengaku sangat senang dengan kehadiran Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia. Pemain berusia 20 tahun itu siap membuka diri untuk belajar dari sosok asal Belanda itu.

"Saya sangat gembira dengan kedatangan Patrick Kluivert, saya tidak sabar untuk bekerja sama dengan tim pelatih yang baru," kata Lino di situs web resmi FIFA.

Berita video hal unik terekam saat sesi latihan Timnas Indonesia U-20 di Stadion Madya, Rabu (15/1/2025). Jens Raven cosplay jadi fotografer Timnas Indonesia U-20.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Legenda Besar

Marselino Ferdinan pun tidak sabar untuk segera berjumpa dengan Patrick Kluivert. Lino pun mengakui status Kluivert sebagai legenda sepak bola Belanda. 

Harapan tinggi pun diungkapkan Marselino Ferdinan kepada sosok Patrick Kluivert. Lino berharap eks pemain Barcelona itu bisa membangun Timnas Indonesia dengan lebih baik. 

"Saya tidak sabar untuk mempelajari taktik dan gaya bermainnya. Dia adalah legenda sebagai pemain. Dia adalah penyerang hebat untuk Ajax, Barcelona, ​​dan tim nasionalnya. Saya harap dia bisa membangun tim yang sangat bagus di sini," harapnya. 

Dipantau Kluivert

Sebelumnya pelatih anyar Timnas Indonesia, Patrick Kluivert menyatakan kagum dengan talenta yang dimiliki Marselino Ferdinan. Bahkan hal itu diucapkan saat Kluivert baru diperkenalkan sebagai pelatih anyar di Jakarta, Minggu (12/1/2025).

"Terkait talenta lokal di Timnas Indonesia, saya suka Marselino," kata Patrick Kluivert saat itu.

Tentu menarik untuk menanti laga perdana Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia. Apakah ia benar-benar akan mengandalkan sosok Marselino Ferdinan.

Sumber: FIFA

Read Entire Article
Ilmu Pengetahuan | | | |